- Get link
- X
- Other Apps
- Get link
- X
- Other Apps
Black Swallowtail adalah salah satu spesies kupu - kupu yang masuk ke dalam famili Papilionidae. Nama Latinnya yaitu Papilio polyxenes.
Black Swallowtail tersebar di Amerika Utara, tepatnya di Kanada dan Pegunungan Rocky.
Klasifikasi
Berikut klasifikasi Black Swallowtail
Kingdom : Animalia
Filum : Arthropoda
Classo : Insecta
Ordo : Lepidoptera
Famili : Papilionidae
Genus : Papilio
Spesies : P. polyxenes
Ciri - Ciri
Black Swallowtail memiliki sayap berwarna hitam dengan corak bintik biru di bagian atas, kuning di bagian tengah, dan oranye di bagian bawah (tepat pada ekornya).
Black Swallowtail memiliki panjang tubuh sekitar 7 - 9 cm. Sedangkan panjang sayapnya 11,5 cm.
Habitat
Black Swallowtail berhabitat di tempat terbuka.
Mereka dapat ditemukan di area padang rumput, ladang, taman, dataran rendah, dan rawa - rawa.
Kebiasaan
Black Swallowtail termasuk hewan yang aktif di siang hari (diurnal).
Sebelum istirahat, mereka akan menemukan tanaman yang cocok. Beberapa menit kemudian, mereka beristirahat.
Saat tidur, posisi sayap mereka tertutup dan bagian perutnya dalam posisi turun.
Saat bangun, mereka akan membuka dan merentangkan kembali sayap mereka.
Makanan
Black Swallowtail termasuk pemakan nektar.
Makanannya berupa nektar.
Cara Kawin
Si jantan harus berpatroli untuk mencari si betina di area puncak bukit maupun dataran rendah.
Setelah jantan menemukan betina, mereka langsung menikah. Mereka akan langsung terbang bersama.
Cara Berkembang Biak
Black Swallowtail termasuk hewan yang bertelur (ovipar).
Si betina mampu mengeluarkan sekitar 200 - 400 butir telur. Telur - telur tersebut diletakkan di atas tanaman Umbelliferae.
Telur akan berkembang menjadi larva.
Larva akan diberi makan daun dill, peterseli, dan jinten.
Hewan yang Dilindungi
Black Swallowtail termasuk hewan yang dilindungi di IUCN (International Union for Conservation of Nature) Red List dengan status konservasi level LC (Least Concern).(idh)
Comments
Post a Comment