Iguana yang Mirip Badak

Iguana Badak atau dalam bahasa Inggris : Rhinoceros Iguana adalah salah satu spesies iguana yang masuk ke dalam famili Iguanidae. Nama Latinnya yaitu Cyclura cornuta.

Iguana Badak tersebar di Pulau Hispaniola, Karibia. Iguana ini juga dapat ditemukan di Pulau Mona, Puerto Rico.

Klasifikasi

Berikut klasifikasi Iguana Badak

Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Class : Sarcopterygii
Ordo : Squamata
Famili : Iguanidae
Genus : Cyclura
Spesies : C. cornuta

Ciri - Ciri

Tubuh Iguana Badak berkulit sisik kasar warna cokelat keabu - abuan.

Iguana jantan memiliki cula di kepalanya, sedangkan si betina tidak memilikinya.

    Betina

    Jantan

Iguana Badak memiliki panjang tubuh sekitar 60 - 136 cm, berat 4,6 - 9 kg.

Habitat

Iguana Badak berhabitat di hutan, semak belukar, dan gurun.

Iguana Badak suka hidup di tempat yang bersuhu rata - rata 27°C.

Mereka mampu hidup di tempat yang beriklim tropis maupun subtropis.

Kebiasaan

Saat ada sinar matahari, Iguana Badak memanfaatkannya untuk berjemur.

Saat terancam oleh predator, mereka akan agresif dan menyerang mereka dengan ekornya.

Iguana Badak termasuk hewan yang hidup menyendiri (solitary).

Makanan

Iguana Badak termasuk hewan pemakan segala (omnivora).

Makanannya yaitu dedaunan, buah - buahan, biji - bijian, seranga, dan bangkai.

Predator

Iguana Badak menjadi sasaran mangsa bagi babi hutan, mongoose (sejenis musang).

Musim Kawin

Musim kawin Iguana Badak berlangsung antara akhir Mei hingga awal Juni.

Cara Berkembang Biak

Iguana Badak termasuk hewan yang bertelur (ovipar).

Si betina mampu mengeluarkan sekitar 5 - 20 butir telur. 

Telur - telur tersebut ditaruh di liang bawah tanah (sarangnya) yang bersuhu 30°C.

Terancam Punah

Berkurangnya populasi Iguana Badak disebabkan karena hilangnya habitat asli mereka.

Kebakaran dan penebangan hutan secara liar serta polusi juga menjadi penyebab berkurangnya populasi iguana ini.

Karena itu, Iguana Badak masuk termasuk hewan yang terancam punah dan dilindungi di IUCN (International Union for Conservation of Nature) Red List dengan status konservasi level EN (Endangered) dan CITES (Convention on International Trade in Endangered Species) Apendiks I.(jef)

Comments