- Get link
- X
- Other Apps
- Get link
- X
- Other Apps
Blue Wildebeest (disebut juga dengan wildebeest berjanggut putih) adalah salah satu spesies wildebeest yang masuk ke dalam famili Bovidae. Nama Latinnya yaitu Connochaetes taurinus.
Blue Wildebeest tersebar di Afrika Timur dan Selatan.
Klasifikasi
Berikut klasifikasi Blue Wildebeest
Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Class : Mamalia
Ordo : Artiodactyla
Famili : Bovidae
Subfamili : Alcelaphine
Genus : Connochaetes
Spesies : Connochaetes taurinus
Ciri - Ciri
Tubuh Blue Wildebeest berwarna abu - abu tua. Tubuh si jantan lebih gelap dibanding betina.
Kaki mereka berwarna cokelat.
Pada bagian punggung dan bahunya, terdapat garis - garis vertikal gelap.
Pada umumnya, Blue Wildebeest memiliki janggut berwarna putih hingga cokelat.
Blue Wildebeest merupakan salah satu spesies dari genus Connochaetes terkecil dengan berat 120 - 270 kg dan panjang tubuh 123 cm.
Habitat
Blue Wildebeest berhabitat di semak - semak, sabana, dan hutan terbuka.
Mereka suka hidup di tempat yang banyak rumput dan memiliki tingkat kelembapan tanah yang sedang.
Kebiasaan
Blue Wildebeest hidup berkelompok dengan jumlah anggotanya 8 ekor yang terdiri dari betina dan anak - anaknya. Sedangkan si jantan hidup menyendiri (solitary).
Blue Wildebeest merupakan hewan yang wajib minum tiap harinya. Karena itu, mereka selalu pergi ke tempat yang memiliki sumber mata air, tidak hanya makanan saja.
Saat sumber mata air dan makanan berkurang, mereka akan bermigrasi ke tempat sejauh 50 bahkan ratusan km.
Makanan
Blue Wildebeest termasuk hewan pemakan tumbuhan (herbivora).
Makanannya yaitu rumput.
Mereka makan rumput saat siang dan malam hari (ditemani dengan sinar cahaya bulan).
Predator
Blue Wildebeest selalu menjadi mangsa bagi singa, macan tutul, hyena tutul, dan anjing liar Afrika.
Cara Berkembang Biak
Usia reproduksi si betina yaitu 16 - 28 bulan.
Si jantan akan selalu bersama dengan si betina.
Blue Wildebeest termasuk hewan memamah biak (vivipar).
Mereka mampu melahirkan 1 - 2 ekor bayi wildebeest.
Anak - anak wildebeest akan selalu bersama dengan induknya selama beberapa bulan untuk pertama kalinya.
Status Konservasi
Blue Wildebeest termasuk hewan dalam daftar di IUCN (International Union for Conservation of Nature) Red List dengan status konservasi LC (Least Concern).(idh)
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment