- Get link
- X
- Other Apps
- Get link
- X
- Other Apps
Elang Emas merupakan spesies elang dari famili Accipitridae dan nama Latinnya yaitu Aquila chrysaetos.
Elang Emas tersebar di Eropa, Asia, Afrika Utara, Amerika Utara, Meksiko, dan Alaska.
Klasifikasi
Berikut klasifikasi Elang Emas
Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Kelas : Aves
Ordo : Accipitriformes
Famili : Accipitridae
Genus : Aquila
Spesies : Aquila chrysaetos
Ciri - Ciri
Elang Emas memiliki bulu bercorak berwarna coklat gelap dan kepala hingga leher yang berwarna emas.
Elang Emas memiliki 7.000 helai bulu.
Elang Emas memiliki kaki yang ditumbuhi oleh bulu dari paha hingga pergelangan kaki. Kakinya berwarna kuning disertai dengan cakar yang panjang, tajam, kuat, dan tebal sangat cocok untuk berburu mangsa yang lebih besar.
Elang Emas memiliki paruh yang yang tebal dan besar serta berwarna abu-abu dengan bagian hidung yang berwarna kuning.
Elang Emas memiliki sayap yang lebar dan kuat dengan bulu yang berwarna abu-abu kecoklatan.
Elang Emas memiliki ekor yang berwarna coklat abu-abu.
Elang Emas memiliki panjang 66-102 cm dan rentang sayap 180-240 cm. Si betina memiliki berat 4-6 kg sedangkan jantan memiliki berat 3-5 kg.
Habitat
Habitat Elang Emas di pegunungan, kawasan padang rumput, hutan pinus, hutan konifer, semak belukar, hutan belukar, padang rumput, dan tebing.
Kebiasaan
Elang Emas termasuk hewan yang aktif di siang hari (diurnal).
Elang Emas mampu terbang dengan kecepatan 241 km/jam dengan maksimum 320 km/jam.
Elang Emas menangkap mangsa yang lebih besar seperti rusa dan domba karena dibantu oleh kekuatan dan kecepatan sehingga elang ini merupakan elang terkuat di Amerika Utara.
Elang Emas memiliki pengelihatan yang tajam.
Elang Emas berburu dengan cara terbang lambat di ketinggian atau bertengger di pohon sambil melihat ada mangsa atau tidak dari jauh, kemudian Elang Emas akan menukik sambil sedikit mengepakkan sayapnya sehingga kecepatannya bertambah, dan Elang Emas menangkap dan menerkam mangsa dengan cakarnya.
Elang Emas hidup kawin sekali seumur hidup.
Elang Emas bermigrasi dengan gaya hidup nomaden (berpindah-pindah).
Elang Emas dewasa cenderung hidup berkelompok.
Makanan
Elang Emas termasuk hewan pemakan daging (karnivora). Makanannya adalah rusa, domba, rubah, kelinci, tupai, reptil, ika, marmut, dan kambing.
Musim Kawin
Musim kawin Elang Emas berlangsung antara Maret hingga Agustus.
Cara Berkembang Biak
Elang Emas termasuk hewan yang bertelur (ovipar). Mereka mampu mengeluarkan 4 butir telur elang.
Status Konservasi
Populasi Elang Emas masih stabil dan tudak terancam meskipun ada kerusakan habitat, perburuan telur, polusi, racun, dan terjebak oleh bangunan buatan manusia.
Karena itu, Elang Emas termasuk hewan dalam daftar di IUCN (International Union for the Conservation of Nature) Red List dengan status konservasi LC (Least Concern) dan CITES (Convention on International Trade in Endangered Species) Apendiks II.(jef)
Comments
Post a Comment